Universitas Terbaik di Lampung, Model Ellsa Mahasiswi Teknokrat Belajar untuk Makin Profesional

Bandarlampung, – Ellsa Mona Pravitasari kini kuliah di universitas terbaik di Lampung, Universitas Teknokrat Indonesia. Ia mengambil jurusan Manajemen Bisnis. Ellsa bukannya tanpa alasan kuat memilih jurusan dan kampus ini. Keinginannya untuk sukses di masa depan membuatnya menjatuhkan pilihan kuliah di kampus ini.

Usai lulus SMA, ia kemudian memutuskan kuliah di sini. Selain studi secara formal dengan mereguk semua ilmu dari dosennya, Ellsa juga bisa banyak belajar dari kampus ini.Ellsa bilang, di Universitas Teknokrat Indonesia, ia diajarkan soal etika, tanggung jawab, dan cara berwirausaha yang baik.

Soal tanggung jawab itu ia terkesan sekali.Maka, ketika semua dosen menekankan tanggung jawab, ia menjawabnya dengan baik. Caranya, gadis cantik ini mempunyai indeks prestasi kumulatif yang bagus, yakni pada angka 3,55. Ellsa sejak SMA sudah sering menjadi model. Ia sering menerima tawaran fotografer yang hendak memotretnya.

Ellsa bilang, ia menikmati dunia model karena merasa enjoy dengan kegiatan itu. Dari situ ia mengaku belajar untuk makin profesional.Pengalamannya bekerja di sebuah hotel di Pringsewu sebelum kuliah pun memberikan dampak yang besar untuk kepribadiannya. Ia berusaha tampil total dalam bekerja, termasuk ketika diminta menjadi model.

Ellsa punya kekhasan pada wajahnya saat difoto. Kata Ellsa, ia sering dipuji fotografer karena raut wajah dinginnya saat difoto.“Semua suka kalau aku pasang wajah dingin,” kata Ellsa kepada wartalampung.id hari ini lewat percakapan WhatsApp. Ellsa mengatakan, ia sering menerima permintaan foto produk tertentu untuk dipromosikan.

Produk apa saja, khususnya kaus, jaket, dan sebagainya, ia terima dengan penuh tanggung jawab. Saban kali difoto, Ellsa berusaha tampil cantik, mempesona, dan totalitas tanpa batas.“Sama kayak kuliah juga. Aku total semuanya,” ujarnya. Ellsa sebetulnya sempat vakum foto pada awal kuliah.

Namun, beberapa bulan belakangan, ia mulai aktif lagi. Ia tetap menyeimbangkan antara kebutuhan studi di kampus dengan menyalurkan hobi dan profesinya sebagai model.Selama masa pandemi begini, Ellsa juga menekuni perkuliahan dengan baik. Para dosen yang mengajar mata kuliah, ia nilai mampu memberikan pemahaman yang baik meski mengajar secara virtual.

“Enggak masalah kok belajar daring. Karena kan situasi kita sedang pandemi. Justru ini menuntut kita makin punya tanggung jawab dalam menyelesaikan studi,” kata dia.Ellsa punya modal yang cukup menjadi model profesional. Pengalaman selama ini membuatnya tak canggung kala beraksi di depan kamera fotografer.

Ia pun siap dengan konsep yang ditawarkan sejauh masih dalam batas wajar.Menanggapi itu, Wakil Rektor 1 Universitas Teknokrat Indonesia Dr. H. Mahathir Muhammad, SE, MM, menyambut baik aktivitas mahasiswa dalam menyalurkan talenta dan hobinya. Termasuk dalam dunia model. Apalagi sudah merambah ke jalur profesional dan sering mendapatkan endorse dari beberapa proiduk.

Mahathir mengatakan, kampus memberikan dukungan sepenuhnya kepada mahasiswa dan mahasiswi yang punya keinginan untuk terus maju dalam banyak hal. Tidak hanya dalam studi, tapi juga dalam hobi dan profesi. Apalagi terbukti Ellsa mampu menyeimbangkan antara mencapai nilai baik di kampus dan menjadi model profesional.

Setidaknya sudah memulai untuk menjadi model yang mengarah pada profesional.Ellsa mengaku bersyukur bisa kuliah di Universitas Teknokrat Indonesia. Ia merasa, talentanya di bidang lain bisa disalurkan.“Alhamdulillah bisa kuliah di sini. Mendapat nilai IPK yang bagus dan aku masih bisa menyalurkan hobiku sebagai model dan berupaya menjadikan itu profesi yang aku jalani secara profesional,” tutup Ellsa.